Bhabinkamtibmas Bukit Tunggal bersama Tim Gabungan Padamkan Karhutla di Jalan D.A. Tawa VI

Berita Kalteng39 Dilihat

Palangka Raya – Bhabinkamtibmas Kelurahan Bukit Tunggal Polsek Pahandut, Bripka Riswanto dengan sigap menanggapi peristiwa kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang dilaporkan terjadi pada wilayah binaannya.

Upaya pemadaman pun dilakukan Bripka Riswanto bersama Tim Gabungan dari Dishut dan BPBD Provinsi Kalteng, Damkar Kota dan BPBD Kota Palangka Raya, Manggala Agni, Babinsa TNI serta TSAK Kelurahan Bukit Tunggal, Jumat (30/6/2023) siang.

“Pemadaman kita lakukan terhadap sebidang lahan berstruktur tanah gambut seluas 40 x 40 meter yang ditemukan telah terbakar di kawasan Jalan D. A. Tawa VI Kota Palangka Raya,” terang Bripka Riswanto saat berada di lokasi.

Petugas gabungan pun bergotong royong melakukan pemadaman dengan menggunakan dua unit mesin pompa dan mengambil sumber air dari parit yang berada pada kawasan tersebut, yang dilakukan hingga pukul 13.04 WIB.

“Untuk saat ini kebakaran lahan telah berhasil kita padamkan, yang kemudian dilanjutkan dengan proses pendinginan dan pengumpulan keterangan beserta informasi dari warga setempat, guna mengetahui identitas kepemilikan lahan dan kronologi kejadian,” pungkas Riswanto. (pm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *